Block-Facebook-kodehacking.blogspot.com



Dalam postingan kali ini, saya akan menjelaskan sebuah trik sederhana untuk memblokir Facebook atau website apapun pada komputer anda, tanpa menggunakan software tambahan. Hal ini mungkin berguna bagi orang tua atau guru untuk mencegah anak-anak membuka Facebook atau website lainnya di rumah atau di sekolah. Hal ini mungkin juga berguna untuk mecegah para pegawai membuka Facebook di kantor. Jadi, mari kita mulai dengan sesuatu yang sederhana…

1. Klik Start –> All Programs > Accessories
2. Klik kanan pada Notepad dan pilih Run as administrator.
3. Buka host file dengan mengklik File –> Open dan carilah file pada alamat folder di bawah ini:

C:\WINDOWS\system32\drivers\etc

4. Di bawah # 127.0.0.1 localhost, silahkan masukkan kode berikut ini:

# Blocking Facebook
127.0.0.1 login.facebook.com
127.0.0.1 www.facebook.com
127.0.0.1 apps.facebook.com
127.0.0.1 blog.facebook.com


5. Simpan host file tersebut dan tutup Notepad.
6. Buka browser apapun dan cobalah membuka Facebook. Website ini tidak akan terbuka! Jika Facebook bisa terbuka, maka hal ini berarti anda mungkin telah membuat kesalahan.

EKSPLORASI LEBIH LANJUT: Jika anda ingin memblokir website lain, maka ubahlah URL Facebook di atas dengan URL website apapun yang ingin anda blokir. Untuk contoh: Jika anda ingin memblokir Google, maka anda harus memasukkan kode berikut di bawah bagian # 127.0.0.1 localhost

# Blocking Google
127.0.0.1 www.google.com




Posting Komentar